Rabu, 10 September 2008

Toleransi

PESAN ISLAM TENTANG TOLERANSI


Serulah (manusia) kepada jalan Tuhan-mu dengan hikmah[845] dan pelajaran yang baik dan bantahlah mereka dengan cara yang baik. Sesungguhnya Tuhanmu Dialah yang lebih mengetahui tentang siapa yang tersesat dari jalan-Nya dan Dialah yang lebih mengetahui orang-orang yang mendapat petunjuk. (An-Nahal :125

Siapakah yang lebih baik ucapannya daripada mereka yang menyeru kepada jalan Tuhan dan ia sendiri beramal shaleh, dan ia berkata akulah yang pertama kali menyerahkan diri.
( HM Sajdah : 33).


Kaum Muslimin yang berbahagia !
1. Allah Ta’ala telah mentakdirkan suatu kehidupan yang beraneka ragam di muka bumi ini.
2. Semua makhluk yang bernafas dan tidak bernafas memiliki hak yang sama untuk hidup dan tinggal di bumi ini.
3. Manusia adalah satu bagian dari makhluk bumi yang dijadikan Allah sebagai khalifah, dan ternyata manusialah yang paling banyak berperan, menciptakan kemajuan dan juga menyebabkan keruksakan.
4. Manusia yang merupakan satu bagian dari Makhluk Allah di bumi ternyata bermacam ragam pula keadaannya : Suku, bangsa, warna Kulit, agama dan keyakinan.


Sidang Jum’ah yang dimulyakan Allah.
Dalam kesempatan yang baik ini mari kita kaji bersama bahwa : Manusia yang merupakan satu bagian dari Makhluk Allah di bumi ternyata bermacam ragam pula keadaannya : Suku, bangsa, warna Kulit, agama dan keyakinan.
1. Keragaman kehidupan manusia merupakan satu keniscayaan dari Allah.
2. Pada hakikatnya keragaman dan perbedaan itu merupakan satu keindahan.
3. Namun tidak dapat di pungkiri ketika keragaman dan perbedaan itu berinteraksi dalam sebuah masyarakat seringkali menimbulkan, kecemburuan, gesekan, keributan dan berujung pada konflik sosial.

Namun sebenarnya hali itu tidak perlu terjadi dalamAgama Islam, agama sempurna, yang di bawa oleh Rasulullah Saw. Bila mengikuti petunjuk ayat Al-Qur’an di atas.
1. Serulah (manusia) kepada jalan Tuhan-mu dengan hikmah
2. dan pelajaran yang baik
3. bantahlah mereka dengan cara yang baik
4. Sesungguhnya Tuhanmu Dialah yang lebih mengetahui tentang siapa yang tersesat dari jalan-Nya dan Dialah yang lebih mengetahui orang-orang yang mendapat petunjuk. An-Nahal ( 125 ).

Dan Allah Ta’ala memberikan petunjuk dan Pelajaran yang paling baik dalam berda’wah, dengan firmannya :


Siapakah yang lebih baik ucapannya daripada mereka yang menyeru kepada jalan Tuhan dan ia sendiri beramal shaleh, dan ia berkata akulah yang pertama kali menyerahkan diri.
( HM Sajdah : 33).

Dalam ayat ini tidak dinyatakan “ yang paling baik ucapannya adalah dia yang mengajak kepada jalan Islam, akan tetapi dinyatakan yang paling baik ucapannya adalah dia yang mengajak kepada jalan Allah “ sebab pada hakikatnya Tuhan bukan hanya milik orang Islam semata.

Kunci Perdamaian Dunia
Hazrat Mirza tahir Ahmad dalam sebuah pertemuan di Kanada Amerika menyampaikan satu Pernyataan Bahwa :

Kini manusia dihadapkan pada masalah-masalah yang akan memberi dampak buruk bagi masa depan umat manusia secara keseluruhan, keyakinan bahwa kita dapat menyelesaikan masalah-masalah tersebut dengan tangan kita sendiri dan dengan begitu kemudian menegakan perdamaian dunia itu adalah salah besar, anda tidak dapat melakukan itu untuk mencapai perdamaian anda hanya dapat memperjuangkannya dan membelanya atas nama kebenaran, tidak ada jalan lain untuk mencapai perdamaian dunia kecuali melalui sebuah kunci dan kunci itu adalah setiap agama harus memperbaiki hubungan dengan Tuhannya, sebab yang empunya perdamaian abadi adalah Tuhan itu sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar